Kapolresta Mataram Silaturahmi Dengan Ketua dan Pengurus PKB Kota Mataram

    Kapolresta Mataram Silaturahmi Dengan Ketua dan Pengurus PKB Kota Mataram

    Mataram NTB - Dalam rangka mewujudkan Pemilu Damai 2024 mendatang, Polresta Mataram terus berupaya melakukan berbagai kegiatan silaturahmi kepada Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, dan Tokoh Politik dalam hal ini Ketua, Pengurus dan Calon Legislatif dari masing-masing Partai yang ada di kota Mataram.

    Seperti yang dilakukan Kapolresta Mataram bahwa pada Rabu (08/09/2023) telah melakukan kunjungan silaturahmi ke kantor DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Mataram Jalan Panjitilar negara Mataram.

    Dalam keterangannya, Kapolresta Mataram Kombes Pol Mustofa SIK MH., mengatakan silaturahmi yang dilakukan ke pengerus-pengurus parpol untuk menyatukan pemahaman tentang bagaimana pada proses pelaksanaan Pemilu 2024 dari masa kampanye hingga pelantikan Kamtibmas di Kota Mataram dapat terjaga dengan baik. 

    Untuk mewujudkan hal itu tentu butuh kontribusi kita semua termasuk dalam hal ini peserta pemilu yaitu Partai tersebut beserta segenap calegnya.

    "Silaturahmi yang baru saja kami lakukan agar terjalin hubungan baik antara pihak keamanan dengan Parpol sehingga komunikasi dan koordinasi apapun terkait pelaksanaan tahap-tahap pemilu dapat dilakukan dengan tujuan dapat mencegah gangguan situasi Kamtibmas, "ucapnya.

    Dalam keterangan tersebut, Kapolresta berharap kepada ketua DPC PKB Kota Mataram beserta pengurus untuk sama-sama memelihara situasi Kamtibmas yang kondusif dalam rangka mewujudkan Pemilu Damai 2024. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Terima Kunjungan Kacab BRI Mataram, Kapolresta...

    Artikel Berikutnya

    Sebanyak 22 Bintara Baru Polresta Mataram...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Bhabinkamtibmas Polsek Mataram Pasang Spanduk Ciptakan Suasana Pilkada Aman Dan Damai
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati

    Ikuti Kami